Insidious: Chapter 4, The Last Key
Insidious: Chapter 4, The Last Key, cerita horor tiada akhir yang akan didistribusikan oleh Sony Pictures dan Universal Pictures direncanakan akan tayang 20 Oktober 2017, dengan sejumlah pemain utama yang sudah masuk seperti Lin Shaye yang adalah pemain lama dari 3 film pertama yang akan tetap menjadi peran yang sama yakni Elise Rainier.
Josh Stewart, aktor dari film Criminal Minds dan Dirt, juga dipastikan akan ikut bergabung meski belum diketahui apa perannya nanti. Kali ini Chapter 4 akan disutradarai oleh Adam Robitel dari skenario yang ditulis oleh Leigh Whannell.
Insidious yang pertama kali hadir tahun 2011 lalu tahun 2013 dengan Insidious: Chapter 2, dan Insidious: Chapter 3 pada tahun 2015 lalu.
Dua film sebelumnya yang dibintangi oleh Patrick Wilson dan Rose Byrne mengawali cerita sebagai pasangan yang harus siap bersedih atas anak mereka yang secara misterius memasuki masa koma yang lama, dan para hantu menjadikan anak tersebut sebagai kendaraan mereka untuk muncul ke dunia nyata. Film ketiga yang adalah prekuel atas keluarga yang dihantui sejak dua film pertama, dan terfokus pada seorang gadis yang sedang diburu oleh iblis kegelapan.
Stewart juga hadir di film lain seperti The Finest Hours sebagai Tchuda Southerland, serial televisi Criminal Minds sebagai William LaMontagne Jr., The Neighbor sebagai John, Discarnate sebagai Casey Blackburn, Cold Moon sebagai Nathan Redfield, dan mini seri televisi yang akan tayang 2018 dengan judul Lewis and Clark dengan peran sebagai Ruben Field.
Kita lihat saja apakah akan ada perubahan gaya film untuk Insidious Chapter 4 setelah diumumkannya pergantian sutradara.
Sinopsis
Seorang ahli parapsikologi, Dr Elise Rainier, mengalami mimpi buruk dengan masa kecilnya di New Mexico. Tempat dimana dia tinggal bersama saudaranya Christian, ibunya yang selalu mendukung, Audrey, dan ayahnya, Gerald, yang terkadang memukulnya ketika dia mengklaim telah melihat hantu dimana-mana di sekeliling rumah mereka.
Ketika seorang klien, Ted Garza menghubungi Elise untuk meminta bantuannya karena ia sedang dihantui sejak pindah ke rumah di New Mexico, Elise menolak permintaan itu karena alamat yang diberikan oleh orang itu, adalah alamat yang sama dengan rumah tempat dia bersama keluarganya dulu. Namun setelah berpikir-pikir, akhirnya Elise menerima pekerjaan itu, dan melakukan perjalanan menuju New Mexico bersama asistennya Specs dan Tucker. Mereka benar-benar menemukan penampakan jahat di rumah itu.
Pemeran:
- Lin Shaye sebagai Dr. Elise Rainier: Protagonis film ini, Dr. Elise Rainier adalah seorang parapsikolog dan medium yang menyelidiki kejadian supernatural dan hantu.
- Angus Sampson sebagai Tucker: Tucker adalah salah satu mitra tepercaya Elise dalam penyelidikan paranormalnya. Dia memberikan bantuan komedi sepanjang film.
- Leigh Whannell sebagai Specs: Specs adalah anggota lain dari tim Elise. Dia membantunya dengan peralatan teknis dan investigasi.
- Caitlin Gerard sebagai Imogen Rainier: Imogen adalah keponakan Elise. Dia memiliki kemampuannya sendiri untuk berkomunikasi dengan roh dan terlibat dalam peristiwa paranormal.
- Spencer Locke sebagai Melissa Rainier: Melissa adalah keponakan Elise yang lain dan saudara perempuan Imogen. Dia skeptis tentang paranormal dan memiliki hubungan yang tegang dengan Elise.
- Josh Stewart sebagai Gerald Rainier: Gerald adalah saudara laki-laki Elise yang terasing dan ayah dari Imogen dan Melissa. Dia menjadi terjerat dalam peristiwa supernatural.
- Tessa Ferrer sebagai Audrey Rainier: Audrey adalah ibu almarhum Elise yang muncul dalam kilas balik, mengungkapkan masa lalu Elise yang bermasalah.
- Kirk Acevedo sebagai Ted Garza: Ted adalah mantan narapidana yang meminta bantuan Elise untuk menangani hantu di rumahnya sendiri.
Post a Comment for "Insidious: Chapter 4, The Last Key"