Sinopsis Calico Skies 2016

Calico Skies, film drama thriller dengan jadwal tayang November 2016, dengan durasi 1 jam 18 menit, sutradara dan penulis skenario Valerio Esposito, pemain utama Tom Sizemore, Christina Bennett Lind, Vincent Pastore, untuk Hot Tub Films.

Tom Sizemore, Christina Bennett Lind

Mengutuk diri sendiri dengan berada di gurun Mojave, ibarat sebuah penjara raksasa yang tak terbatas luasnya. Calico Skies terfokus pada Phoenix, yang menjalankan sebuah kehidupan kesendirian di sebuah rumah terisolasi, sejauh mungkin dari peradaban di dunia. Phoenix melakukan suatu hal dan satu-satunya hal: menggali lubang. Setiap bulan ia menggali sebuah lubang di tengah-tengah suatu tempat di antah berantah ini, lalu mengubur sesuatu. 

Peradaban terakhir yang didirikannya ini bersama sesorang yang kadang mengantarkan suratnya. Namun ketika suatu hari pengantar surat tidak dilakukan oleh orang paling dipercayanya, justru digantikan oleh Ariel yang cantik dan terlihat bingung, kehidupan Phoenix terguncang dan harus menghadapi konsekuensi berbahaya yang akan memungkinkannya meninggalkan semuanya.
Agak sulit mendeskripsikan film Calico Skies yang memang pada akhirnya adalah sebuah film yang agak mengesalkan. Tentu saja itu dicover oleh pemeran yang hebat, Tom Sizemore punya akting yang tak perlu diragukan. Pria ini seolah sudah kebanyakan terlibat dalam dunia film bahkan di film berbiaya kecil hingga film independen.

Phoenix, adalah orang yang sangat tertekan dalam hidup, berusaha menjalani sebuah kehidupan yang sederhana. Hari-harinya diisi dengan mengkonsumsi obat karena masalah psikologis, lalu minum kopi, berolah raga, minum alkohol, pake narkoba, dan yang pasti, dia menghindari berkomunikasi dengan orang lain. 

Hal yang tak mudah. Dan dia tinggal di gurun Nevada. Pelan tapi pasti, benci akan diri sendiri mulai bermunculan di dalam kepalanya, mempertanyakan kehidupan yang dijalaninya. Mengapa harus ada tato di badannya, dan banyak pertanyaan lain. 

Pemeran:

  • Tom Sizemore sebagai Phoenix
  • Christina Bennett Lind sebagai Ariel
  • Vincent Pastore sebagai Vincenzo
  • Kiowa Gordon sebagai Bamboo
  • Charlotte De Bruyne sebagai Charlotte
  • Robert LaSardo sebagai Macarena
  • Malcolm Barrett sebagai John
  • Marco Khan sebagai Khan

Post a Comment for "Sinopsis Calico Skies 2016"

Drama

Novel

  • Spin (Captain Chase 2) karya Patricia Cornwell
    Spin adalah buku kedua dalam seri Captain Chase karya Patricia Cornwell. Dirilis pada tahun 2021, novel ini melanjutkan petualangan seru Kapten Calli Chase, mantan Navy SEAL yang menjadi detektif...
  • Cleopatra: A Life oleh Stacy Schiff
    Cleopatra: A Life adalah biografi yang ditulis oleh Stacy Schiff, diterbitkan pada tahun 2010. Buku yang diteliti dengan cermat ini memberikan gambaran yang segar dan bernuansa tentang Cleopatra VII,...
  • The Russian (Michael Bennett 13) karya James Patterson
    The Russian adalah buku ke-13 dalam seri Michael Bennett karya James Patterson dan James O. Born. Angsuran ini melanjutkan petualangan seru Detektif NYPD Michael Bennett saat ia menangani kasus baru...
  • Everyone Knows Your Mother Is a Witch karya Rivka Galchen (Novel)
    Everyone Knows Your Mother Is a Witch adalah novel tahun 2021 karya Rivka Galchen. Buku ini memadukan fiksi sejarah dengan humor gelap dan drama psikologis, dengan fokus pada tema takhayul, reputasi,...
  • The Every karya Dave Eggers (Novel)
    The Every adalah novel tahun 2021 karya Dave Eggers, yang berfungsi sebagai sekuel dan pelengkap karya sebelumnya The Circle. Seperti pendahulunya, The Every mengupas tema teknologi, pengawasan, dan...