Sinopsis Blackhat (2015) Peretasan Dunia Maya Chris Hemsworth)
Blackhat (2015) - Film kejahatan drama misteri dengan jadwal tayang 16 Januari 2015 (AS), durasi 2 jam 13 menit, rating MPAA "R", disutradarai oleh Michael Mann dan ditulis oleh Morgan Davis Foehl. Film ini diproduksi oleh Legendary Pictures dan Forward Pass, didistribusikan oleh Universal Pictures dan hanya mendapatkan pemasukan US$19,7 juta dibandingkan pengeluaran US$70 juta.
Sinopsis
Blackhat (2015) bercerita tentang seorang narapidana yang diberi izin bersama rekan Amerika dan Cina untuk berburu jaringan cybercrime tingkat tinggi yang punya jaringan global dari Chicago ke Los Angeles ke Hong Kong ke Jakarta.
Nick Hathaway, adalah seorang hacker yang sangat berbakat dan telah tersesat bersama kemampuannya itu, menemukan jalan keluarnya setelah 15 tahun di penjara ketika bagian-bagian dari kode komputer yang pernah ia tulis selama masa mudanya muncul sebagai malware yang memicu serangan teroris pada pembangkit tenaga nuklir di Cina.
Kesempatan ini akan mempertemukan dirinya dengan sahabat lama dan juga akan menempatkannya di tengah-tengah permainan kekuasaan antara pemerintah AS dan Cina termasuk para hacker penjahat yang telah mengetahui identitasnya, dan ia harus menemukan mereka jika ingin mendapatkan kebebasan dalam hidupnya.
Ada sebuah pembangkit listrik tenaga nuklir yang mengalami kehancuran di Hong Kong setelah diketahui diserang oleh hacker yang merusak sistem pompa pendingin dan menggagalkan stabilitas suhu inti. Lagi-lagi peretasan terjadi, kali ini di burs saham Chicago Mercantile, menyebabkan saham future kedelai melonjak naik.
Pemerintah Cina bekerja sama dengan FBI untuk menentukan asal peratasasan itu setelah mendapatkan info jika aksi itu dilakukan menggunakan sistem remote jarak jauh. Kapten Chen Dawai dari RRC divisi siber ditugaskan untuk menemukan si pelaku, dan meminta bantuan dari Lien, saudara perempuannya yang adalah seorang insinyur jaringan. Chen bertemu dengan agen khusus FBI Carol Barrett di Los Angeles, mengungkapkan bahwa kode dalam peralatan remote tersebut ditulis olehnya sendiri dan Nicholas Hathaway, seorang teman kuliah dulu ketika masih kuliah di MIT.
Chen Daway meminta agar temannya itu dibebaskan, sebab kini masih dalam penjara karena peretasan perbankan. Hathaway diketahui sangat penting dalam penyelidikkan ini, meminta pula persyaratan hukumannya diringankan jika bantuannya bisa mengarahkan penyidik ke penangkapan. Meski begitu, dia tetap menggunakan gelang monitor dan didampingi oleh Mark Jessup dari angkatan udara AS.
Hathaway malah melakukan triknya ke sistem GPS di ponsel milik Jessup yang menjadikan dia tak bisa dilacak, dan memungkinkan Hathaway bekerja sendirian dan pergi bertemu dengan sesama hacker. Disana, dia memberitahukan kepada Lien tentang masa lalunya.
Chen Dawai dan Barret berangkat ke Hong Kong untuk bekerja sama dengan kepala polisi Alex Trang. Mereka melacak perjalanan uang hasil perdagangan saham menuju organisasi paramiliter bernama Elias Kassar. Penyerangan terjadi namun Trang tewas sementara para penjahat melarikan diri.
Pembangkit nuklir dikabarkan telah stabil dari panas dan sudah dapat memulihkan data. Hathaway meretas server agen keamanan nasional NSA dan menemukan bahwa server hacker itu berasal dari Jakarta. Lien juga mengetahui bahwa para hacker menggunakan foto satelit hi-res yang dibeli dari situs di Malaysia.
Pemeran:
- Chris Hemsworth sebagai Nicholas Hathaway
- Tang Wei sebagai Chen Lien
- Leehom Wang sebagai P.L.A. Kapten Chen Dawai
- Viola Davis sebagai Agen Khusus FBI Carol Barrett
- Ritchie Coster sebagai Elias Kassar
- Holt McCallany sebagai Wakil Marsekal Amerika Serikat Jessup
- Yorick van Wageningen sebagai Sadak, 'Si Blackhat'
- Andy On sebagai Inspektur Polisi Hong Kong Alex Trang
إرسال تعليق for "Sinopsis Blackhat (2015) Peretasan Dunia Maya Chris Hemsworth)"