Mission to Mars (2000)

Mission to Mars (2000) - Film petualangan fiksi thriller dengan jadwal tayang 10 Maret 2000, durasi 1 jam 54 menit, rating PG, disutradarai oleh Brian De Palma, ditulis oleh Lowell Cannon dan Jim Thomas. Pemain utama dibintangi Tim Robbins, Gary Sinise dan Don Cheadle.

Mission to Mars (2000)
Mission to Mars (2000)

Diproduksi oleh Touchstone Pictures, Spyglass Entertainment dan didistribusikan oleh Buena Vista Pictures dengan budget $100 juta dan box office $111 juta.

Sinopsis

Pada tahun 2020, awak astronot telah dipersiapkan untuk menjalani misi internasional selama dua tahun di planet Mars. Jim McConnell, Woody Blake dan istrinya Terri Fisher, Luke Graham dan Phil Ohlmyer adalah sahabat baik dan Jim kehilangan kesempatan untuk mendarat di Mars setelah istri tercinta Maggie McConnell meninggal. 

Tim pertama yang terdiri dari empat astronot akhirnya mendarat di Mars namun badai misterius menewaskan tiga dari mereka dan kini hanya Luke yang masih bertahan. Tim penyelamat dengan komando Woody dan Jim, Terri dan Phil menuju ke planet merah itu dan menemukan bahwa hanya Luke yang selamat. Penyelidikan lebih lanjut yang mereka lakukan menunjukkan bahwa badai yang menewaskan ketiga astronot lainnya itu adalah buatan, yang diciptakan untuk melindungi Face yang berada di Mars. Apa sebenarnya yang Face itu?

Suatu misi ke Mars diluncurkan pada tahun 2020. Misi itu dipimpin oleh Luke Graham, disebut Mars I. Setibanya di planet merah itu, mereka menemukan sebuah area ekstrusi yang berwarna putih cerah di area Cydonia. Sebuah lokasi air panas yang sangat berfungsi untuk menguji koloni baru di masa depan. Mereka kemudian mencoba melakukan penyelidikan setelah melaporkan hal itu ke stasiun di bumi. 
Sayangnya, radar melaporkan bahwa bentukan itu bukan ekstrusi geotermal air panas, melainkan logam yang ternyata ketika semakin diperjelas, suatu gelombang besar mendadak muncul dan membunu semua yang ada di sana kecuali Luke. Misi Mars II yang seharusnya misi lanjutan, kini berubah menjadi misi penyelamatan.

Beberapa bulan telah lewat, dan misi penyelamatan tiba di Mars, menemukan bahwa citra satelit di area yang pernah ditemui telah tertutup energi statis. Tak lama, gelombang meteor mencapai mereka, dan kapal pun mengalami kerusakan parah hingga meledak di bagian mesin yang memaksa mereka harus keluar dari kapal raksasa itu. 

Yang berhasil selamat mencapai permukaan dan mulai segera memperbaiki ERV (kapal menuju bumi). Luke ternyata ada disana, menjelaskan bahwa ada suara yang mereka dengar sebelumnya, merupakan bentuk DNA mirip manusia dalam tiga dimensi. 

Pemeran:

  • Gary Sinise sebagai Jim McConnell
  • Tim Robbins sebagai Woody Blake
  • Don Cheadle sebagai Luke Graham
  • Connie Nielsen sebagai Terri Fisher
  • Jerry O'Connell sebagai Phil Ohlmyer
  • Kim Delaney sebagai Maggie McConnell
  • Peter Outerbridge sebagai Sergei Kirov
  • Kavan Smith sebagai Nicholas Willis
  • Jill Teed sebagai Renée Coté
  • Elise Neal sebagai Debra Graham
  • Robert Bailey Jr. sebagai Bobby Graham
  • Taylor Jones sebagai Daniel Lederman
  • Armin Mueller-Stahl sebagai Ramier Beck
  • Bill Timoney sebagai Suara Komputer

Post a Comment for "Mission to Mars (2000)"

Drama

Novel

  • Spin (Captain Chase 2) karya Patricia Cornwell
    Spin adalah buku kedua dalam seri Captain Chase karya Patricia Cornwell. Dirilis pada tahun 2021, novel ini melanjutkan petualangan seru Kapten Calli Chase, mantan Navy SEAL yang menjadi detektif...
  • Cleopatra: A Life oleh Stacy Schiff
    Cleopatra: A Life adalah biografi yang ditulis oleh Stacy Schiff, diterbitkan pada tahun 2010. Buku yang diteliti dengan cermat ini memberikan gambaran yang segar dan bernuansa tentang Cleopatra VII,...
  • The Russian (Michael Bennett 13) karya James Patterson
    The Russian adalah buku ke-13 dalam seri Michael Bennett karya James Patterson dan James O. Born. Angsuran ini melanjutkan petualangan seru Detektif NYPD Michael Bennett saat ia menangani kasus baru...
  • Everyone Knows Your Mother Is a Witch karya Rivka Galchen (Novel)
    Everyone Knows Your Mother Is a Witch adalah novel tahun 2021 karya Rivka Galchen. Buku ini memadukan fiksi sejarah dengan humor gelap dan drama psikologis, dengan fokus pada tema takhayul, reputasi,...
  • The Every karya Dave Eggers (Novel)
    The Every adalah novel tahun 2021 karya Dave Eggers, yang berfungsi sebagai sekuel dan pelengkap karya sebelumnya The Circle. Seperti pendahulunya, The Every mengupas tema teknologi, pengawasan, dan...