Drama

Novel

Book Club: The Next Chapter 2023

Book Club: The Next Chapter 2023
Book Club: The Next Chapter 2023

Book Club: The Next Chapter adalah film komedi romantis Amerika oleh sutradara Bill Holderman. Pemeran Diane Keaton, Jane Fonda, Candice Bergen dan Mary Steenburgen. Film ini adalah sekuel Book Club tahun 2018. Film ini dirilis oleh Focus Features pada tanggal 12 Mei 2023.

Alur Cerita:

Mereka adalah empat wanita yang sahabat lama, dan mereka berempat melakuan petualangan ke Italia, sebuah perjalanan yang belum pernah mereka lakukan. Dan tak perlu lama-lama segala sesuatu telah keluar dari jalur, berbagai rahasia pun terungkap tak sengaja, dan masa liburan yang semestinya santai dan tenang, berubah menjadi sebuah petualangan berkeliling yang begitu menantang di negara itu.

Seperti apa gambaran di film sekuel 2018? Mereka ini ada empat orang, yang mana selalu mengadakan semacam pertemuan arisan setiap bulan, dan itu sudah berlangsung selama empat dekade, waktu yang sangat lama untuk membentuk ikatan yang kuat dalam persahabatan mereka. Mereka adalah:

Vivian, seorang pemilik hotel yang kini mengejar Arthur, pria yang telah menolak cintanya sejak puluhan tahun lalu. Dan kini mereka mulai dihadapkan dengan asmara, namun Vivian tetap tidak bisa terikat dalam hubungan resmi karena tetap ingin hidup tanpa ikatan. Diane, adalah wanita yang ternyata baru mengalami perceraian dan putrinya berharap dia pindah saja dan ikut bersama mereka ke kota lain karena akan lebih berbahaya jika Diane tinggal sendirian.

Sharon adalah seorang hakim pengadilan negara yang telah bercerai sejak 18 tahun lalu dan sempai sekarang masih memilih untuk hidup sendiri. Dan Carol, satu-satunya yang masih dalam status menikah dengan Bruce yang baru-baru ini telah pensiun namun sayangnya mereka kurang mesra dalam menjalani hubungan asmara rumah tangganya.

Nah, sebuah bacaan berjudul Fifty Shades of Grey mendarat di depan mereka dan menjadi bacaan penuh penasaran. Filmnya juga hot. Dan kisah didalamnya auto membuat mereka bergetar, dan mereka harus mengejar kesenangan yang telah pergi menjauh dari hari-hari mereka sejak lama.

Akhirnya, mereka masing-masing mencoba caranya sendiri. Diane pergi ke Arizona dan memutuskan untuk menjalin hubungan dengan seorang pria bernama Mitchell. Vivian pun mulai menghabiskan waktunya dengan Arthur namun tetap takut dalam komitmen. Carol masih stres dengan tingkat seksual suaminya yang rendah, dan Sharon mencoba berkencan lewat media online.

Pemeran:

  • Diane Keaton sebagai Diane
  • Jane Fonda sebagai Vivian
  • Candice Bergen sebagai Sharon
  • Mary Steenburgen sebagai Carol
  • Andy Garcia sebagai Mitchell
  • Don Johnson sebagai Arthur
  • Craig T. Nelson sebagai Bruce

Post a Comment for "Book Club: The Next Chapter 2023"