Falling 2020 - Kisah Seorang Putra yang Gay dan Ayah Yang Mulai Pikun

Falling 2020 bercerita tentang seorang ayah yang homophobia (tidak suka dengan homo seksual), dan anaknya, yang adalah seorang gay. Viggo Mortensen berperan sebagai John Peterson, dan ayahnya yang kini mulai mengalami pikun, Willis, yang dengan kondisi itu, memaksa Willis menjual lahan pertanian mereka dan pindah ke Los Angeles untuk tinggal bersama John dan pasangan laki-lakinya Eric. Film ini adalah sebuah drama oleh Viggo Mortensen, menandai debutnya sebagai sutradara. Pemeran lain adalah termasuk Sverrir Gudnasan, Laura Linney, Hannah Gross.

Lance Henriksen sebagai Willis (75 tahun) Viggo Mortensen sebagai John

Viggo Peter Mortensen adalah aktor berdarah Denmark yang lahir dan besar di New York. Pria kelahiran 1958 ini telah menerima banyak penghargaan dari dunia film, termasuk nominasi Academy Awards, tiga kali piala BAFTA, dan empat Golden Globe. Debut Viggo Mortensen sebagai pemain film dengan peran sedikit adalah Witness 1985 bersama pemeran utamanya waktu itu adalah Harrison Ford. Lalu sejumlah film besar seperti The Indian Runner 1991, Carlito's Way 1993, Crimson Tide 1995, Daylight 1996, The Portrait of a Lady 1996, G.I. Jane 1997, Psycho 1998, A Perfect Murder 1988, A Walk on the Moon 1999, 28 Days 2000.

Di tahun 2000an, karir Viggo Mortensen seperti tak ada rem lagi, perannya di film fantasi The Lord of the Rings, A History of Violence, Eastern Promises 2007, A Dangerous Method 2011, Appaloosa 2008, Far From Men 2014, Captain Fantastic 2016 dan Green Book 2018.

Sinopsis

John adalah seorang gay yang tinggal bersama suaminya Eric di suatu rumah di California. Rumah yang begitu jauh dari kehidupan tradisional yang ia telah tinggalkan jauh bertahun-tahun yang lalu. Willis adalah ayahnya John, yang merupakan sosok pria tangguh, keras dan punya pemikiran konservatif, hidup menyendiri di wilayah terisolasi di sebuah lahan pertanian, tempat dimana John dulu tumbuh besar. 

Kini daya ingat Willis terus menurun, yang mendorong John untuk membawanya bersamanya, berharap dia dan Sarah, kakak perempuannya, mampu menolong ayah mereka untuk sekaligus mencarikan rumah yang tak jauh dari tempat tinggal mereka. Dan mereka harus berhadapan dengan sulitnya melawan kemarahan Willis yang menolak untuk mengubah cara hidupnya, yang juga dihadapkan dengan ingatan yang semakin menipis.

Pemeran utamanya antara lain:

  1. Viggo Mortensen sebagai John Peterson - Protagonis film ini, seorang pria paruh baya yang berjuang untuk mengatasi ayahnya yang sudah tua dan sakit.
  2. Lance Henriksen sebagai Willis Peterson - ayah John, seorang pria keras kepala dan homofobia yang berada di tahap akhir hidupnya dan berurusan dengan kepikunan.
  3. Sverrir Gudnason sebagai Young Willis - Versi muda dari Willis Peterson, terlihat dalam kilas balik yang mengungkap dinamika bermasalah di masa lalunya.
  4. Laura Linney sebagai Sarah - istri John yang suportif dan penyayang, yang berusaha menjaga perdamaian dan pengertian antara John dan ayahnya.
  5. Hannah Gross sebagai Gwen Peterson - saudara perempuan John, yang berbagi beban merawat ayah mereka dan memiliki hubungan yang rumit dengannya.
  6. Terry Chen sebagai Eric - pacar John, yang memberikan dukungan emosional saat John menghadapi tantangan menghadapi kesehatan ayahnya yang menurun.

Disutradarai oleh Viggo Mortensen
Ditulis oleh Viggo Mortensen
Diproduksi oleh
  • Viggo Mortensen
  • Daniel Bekerman
  • Chris Curling
Dibintangi oleh
  • Lance Henriksen sebagai Willis (75 tahun)
  • Viggo Mortensen sebagai John
  • Terry Chen sebagai Eric
  • Sverrir Gudnason sebagai Willis (23–43 tahun)
  • Hannah Gross sebagai Gwen
  • Laura Linney sebagai Sarah

Post a Comment for "Falling 2020 - Kisah Seorang Putra yang Gay dan Ayah Yang Mulai Pikun "