True Fiction (2018) Murder Novel - Korea

True Fiction (2018) - Disebut juga Murder Novel, Film drama thriller Korea (Salinsoseol, Hangul: 살인소설), dengan jadwal tayang 25 April 2018, durasi 1 jam 42 menit, disutradarai dan ditulis Kim Jin Mook, didistribusikan oleh Storm Pictures. Pemain utama dibintangi Ji Hyun Woo, Oh Man Seok, Lee Eun Woo.

Ji Hyun-Woo as Kim Soon-Tae Oh Man-Seok as Lee Kyung-Seok

Film ini selesai dalam satu bulan yang diawali pada minggu pertama bulan Desember 2016 hingga 18 Januari 2017.

Sinopsis

Setelah menjabat, Kyung Seok (Oh Man Seok) masuk dalam daftar nominasi sebagai kandidat utama incumbent sebagai walikota kembali. Dia benar-benar sedang menikmati saat-saat terbaik dalam hidupnya. Suatu ketika, Kyung Seok mengunjungi sebuah villa untuk menyembunyikan dana rahasia yang melibatkan ayah mertuanya.

Namun disana, ia bertemu Soon Tae dan karena itu, Kyung Seok mesti terlibat dalam insiden yang sangat mengejutkan.

Pemeran

  • Ji Hyun-Woo as Kim Soon-Tae
  • Oh Man-Seok as Lee Kyung-Seok
  • Lee Eun-Woo as Lee Ji-Young
  • Kim Hak-Cheol as Yeom Jung-Gil
  • Jo Eun-Ji as Yeom Ji-Eun
Ji Hyun-Woo adalah aktor Korea kelahiran 1984, yang sejak selesai melaksanakan tugas di militer pada bulan Mei 2014, ia kembali memasuki dunia film tahun ini. Sebelumnya, ia terlibat di sejumlah drama seperti Bad Thief Good Thief, Wanted, Awl, Angry Mom dan Lovers of Music.

Post a Comment for "True Fiction (2018) Murder Novel - Korea"